Awas, Sering Naik Pesawat Mengakibatkan 5 Masalah Kesehatan Ini!

Sekarang ini, banyaknya alat transportasi akan memudahkan anda untuk pergi kemanapun. Terlebih jika anda mempunyai mobilitas yang tinggi sehingga mengharuskan anda segera sampai tanpa membuang banyak waktu, memilih transportasi yang cepat seperti pesawat adalah keharusan.
 
Naik pesawat dalam waktu yang lama sangatlah menjemukan. Apalagi anda hanya akan duduk diam saja tanpa melakukan apapun sampai pesawat turun, tentu akan sangat membosankan. Bahkan seringkali masalah kesehatan datang mengintai saat anda naik pesawat.


Seperti yang dilansir  dailymail.co.uk, berikut dibawah ini adalah beberapa masalah kesehatan yang bisa terjadi jika sering naik pesawat :

1. Pusing
Kadar oksigen biasanya akan menurun seiring dengan semakin meningginya pesawat. Hal ini tentu juga akan mempengaruhi jumlah oksigen dalam tubuh anda yang menurun juga. Menurunnya oksigen dalam tubuh akan membuat anda sering pusing dan mudah lelah.

2. Sembelit
Naik pesawat dengan jarak tempuh yang sangat jauh akan membuat anda duduk dalam jangka waktu yang lama. Nah, jika hanya duduk saja dalam waktu yang lama tanpa aktifitas gerak tubuh lainnya akan membuat perubahan tekanan yang dramatis pada tubuh anda. Akibatnya anda akan mengalami kembung, sembelit serta sakit perut.

3. Kaki bengkak
Duduk dalam jangka waktu yang lama selain bisa menyebabkan sembelit juga bisa membuat kaki anda bengkak. Belum lagi dengan dehidrasi dan tekanan udara yang bisa membuat sirkulasi darah memburuk dan membuat darah menggumpal. Hal inilah yang bisa membuat anda mengalami DVT (Deep Vein Trombosis) sehingga kaki membengkak.

4. Kulit kering
Perbedaan suhu ruang dan kurangnya oksigen saat pesawat mengudara membuat tingkatk kelembaban dalam kabin juga berkurang. Tentu hal ini bisa memberi dampak buruk bagi kulit, terutama kulit akan menjadi kering. Parahnya lagi, jika anda termasuk orang yang membutuhkan mobilitas dan intensitas tinggi, melakukan perjalanan seperti ini bisa membuat anda stres. Tentu stres tersebut akan membuat hormon kortisol dam tubuh meningkat sehingga bisa membuat kulit anda kering, kemerahan dan berjerawat.

5. Menurunnya selera makan
Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2010 mengungkapkan bahwa kemampuan seseorang untuk merasakan suatu makanan akan menurun hingga 30 persen ketika berada dalam pesawat. Menurunnya selera makan ini disebabkan karena udara dalam kabin pesawat yang kering akan membuat saluran hidung dan selaput lendir tak lagi lembab sehingga bisa mempengaruhi kemampuan anda merasakan suatu makanan.

Itulah 5 masalah kesehatan akibat terlalu lama dan sering naik pesawat. Agar tidak membosankan saat naik transportasi ini, cobalah bawa buku agar anda bisa membacanya saat pesawat sudah mengudara. Semoga bermanfaat.

Postingan populer dari blog ini

Dibalik Baunya, Kentut Ternyata Memberi 3 Manfaat Sehat Ini

5 Makanan Sumber Vitamin A

Tips Dan Cara Mudah Menjaga Kesehatan Usus